[InteL86.TV] Palembang – 40 orang anak ikuti Khitanan massal yang di adakan oleh pengurus masjid Al- Husein bekerjasama dengan Gerakan Muslimat Indonesia(GMI)wilayah Sumatera Selatan(Sumsel)
Acara berlangsung di area masjid, jalan Gotong royong Rt.34 kelurahan Demang lebar daun, kecamatan Ilir Barat(IB.1), Sabtu,30/0722
Turut hadir ketua GMI Sumsel Hj.Asmawati, Camat IB.1 Rakhman Hidayat Pane,S.STP., lurah demang lebar daun Ardi Geopani,S.STP, ketua masjid Al- Husein A.Rozali Robinson,S.Sos dan ketua panitia 1 Muharam 1444H Jacky Supratman,SH
Jacky Supratman menyampaikan,”Kegiatan sosial khitanan massal ini dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharam,1444H, selain khitanan massal ada juga santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa, pengobatan serta cek kesehatan gratis untuk warga kota Palembang khususnya di lingkungan kelurahan Demang lebar daun”, ucapnya
Saat di singgung wartawan soal kegiatan lain selain khitanan massal, Jacky Supratman menuturkan,” ada juga giat gotong royong, majelis ta’lim, setiap hari Rabu mengadakan pengajian dan melaksanakan program pemerintah yaitu adakan vaksinasi untuk warga”, ujarnya
Lanjutnya,” Alhamdulillah acara ini terselenggara berkat kerjasama antara pengurus masjid, dinas kesehatan, GMI Sumsel,Yayasan Baitul Maal(YBM PLN), Generasi Cahaya Pintar(Gencar), Klinik Ummat dan dinas terkait lainnya, dengan harapan kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan dalam setiap tahunnya”, ujar Jacky Supratman tutup pembicaraan
(Pewarta : Chairuns)