[InteL86.TV] PALEMBANG,- Dalam menampung aspirasi dari masyarakat ,Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( (DPRD) Kota Palembang khususnya Daerah Pemilihan (Dapil ) III melakukan Reses di Pasar Ikan Modern Palembang Selasa( 30/08/2022).Hal ini di tujukan agar keinginan dan permasalahan yang terjadi di Dapil – Dapil mereka mengetahuinya secara konkrit.
Warga masyarakat Dapil III yang meliputi Kecamatan IT I,II dan III menyuarakan permasalahan pada Lampu jalan banyak yang mati dan banjir .
Untuk lampu jalan,masyarakat berharap di buat call center namun,dari dinas Perkimtam permintaan masyarakat tidak pernah di respon.Masyarakat berharap cek dulu ,agar bisa merespon keluhan warga.Tapi jangankan mau penambahan lampu jalan baru ,yang lama saja tidak di urusi ujar perwakilan salah 1 RT Dapil III.
Sementara pada Reses kunjungan lapangan kali ini Wakil rakyat melakukannya ke Cafe Kang Tau yang diterima manager operasional Alamsyah.
Menurut penuturan Alamsyah,anggota dewan yang hadir di Kang Tau menanyakan kesiapan ketika cafe buka untuk antisipasi kemacetan.
Karena di ketahui bersama lokasi Cafe ini merupakan daerah macet karena berada di area padat anak sekolah .Dewan meminta, untuk memikirkan lahan parkir.
Karena tidak akan tertampung di cafe Kang Tau kalau nanti Kang Tau sudah beroperasi dan ingat jangan sampai memakan badan jalan ujar Anggota Dewan Reses Dapil III.
Namun Alamsyah menjelaskan akan mengkoordinasikan ke owner bagaimana pemikiran untuk lahan parkir di Kang Tau kedepannya.
untuk melengkapi kantong – kantong parkir yang lebih banyak lagi,kita akan mempelajari dan akan kita lihat pada saat soft opening yang di gadang – gadang akan kita lakukan per 1 september. 2022.
Sementara Kang Tau ini masih tahap pinising, namun sudah tersiar kabar kalau Kang Tau telah menyebabkan kemacetan.
(PeWarta:YaNti)