[InteL86.TV] Polda Kalteng-Polres Katingan-Bhabinkamtibmas Desa Tewang Kadamba Aipda Hekrin melalui program Bhabinkamtibmas Penjaga Aksara (Bajaka Presisi) melaksanakan sambang ke Desa Telangkah, Kamis (8/9/2022) pagi.
Kegiatan ini jadi agenda rutin Kepolisian melalui Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) dalam membantu buta aksara dengan melaksanakan perpustakaan keliling di lingkungan masyarakat.
Kapolres Katingan AKBP P. Sonny Bhakt W., S.H., S.I.K., M.I.K. melalui Kapolsek Katingan hilir AKP Eko Priono, S.H., M.H. mengatakan program Bajaka Presisi merupakan terobosan Kapolda Kalteng, dengan tujuan membangun semangat anak-anak untuk membaca buku yang sudah di sediakan di kendaraan Bajaka Presisi di masing-masing Polres jajaran.
“Melalui program ini kami tidak hanya memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk membaca buku saja, tetapi juga memberikan edukasi akan pentingnya membaca untuk menambah wawasan,” Pungkas Kapolsek
(Pewarta: Ramadansyah/BerWiL Kalteng)