[InteL86.TV] NiseL – Minggu 27-11-2022. Drs. Penyabar Nakhe adakan Kegiatan Reses bertempat di Desa Hilindaso, Kecamatan Toma, Dalam reses tersebut di hadiri oleh warga dari empat (4) Desa, dan tiga (3) SKPD yaitu dari Dinas BPMD, Dinas Perikanan dan Dinas Pariwisata. Beserta para tokoh2 seperti tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pengurus partai PDIP Gideon maduwu yang juga tampak hadir pada Reses tersebut.
Bapak Drs Penyabar nakhe pada kegiatan reses, menyampaikan kepada masyarakat bahwa kalau ada aspirasi masyarakat tolong disampaikan melalui kegiatan reses ini. Sesudah menyampaikan kata sambutannya, Lalu ada masyarakat yang menyampaikan aspirasi mereka. dimana salah satunya mengenai bantuan pembangunan gereja, mereka mengajukan proposal.
Bapak Drs. Penyabar Nakhe menanggapinya bahwa setiap proposal yang di ajukan mempunyai proses, tidak pada saat disampaikan langsung dapat hasilnya. ada ketentuanya seperti, memiliki sertifikat tanah dan banyaknya jemaat,’ungkanya.
Lanjut Drs. Penyabar Nakhe, Sebelum kegiatan reses di Desa Hilindaso, sudah duluan kami malakukan reses di kabupaten Nias Utara, trus didaerah O’OU antara Nias Selatan dengan Nias induk, dan ini ada rencana pembangunan air bersih (Waduk) yang di adakan oleh pemerintah di dua (2) Kabupaten dan satu (1) kota, yaitu Kabupaten Nias Selatan, Kabupaten Nias Induk dan Kota Gunungsitoli.
Drs. Penyabar Nakhe juga menyampaikan bahwa masyarakat itu bisa menyampaikan aspirasi meteka, karena DPR itu penampung aspirasi masyarakat. Apa yang disampaikan oleh masyarakat ke pada saya, dan itu pula yang saya sampaikan di rapat DPRD Provinsi,’tutupnya.
Akhir penyampaian Drs. Penyabar Nakhe mengadakan kegiatan perlombaan kuliner agar warga bisa mandiri pada suatu usaha.
Sesuai pantauan wartawan media InteL86tv.com bahwa kegiatan reses tersebut berjalan lancar dan aman.
Pewarta: Valentinus Karib Zondrato
Editor: Herius Duha