PANGDAM II/SRIWIJAYA RESMIKAN LAPANGAN TEMBAK YONIF 141/AYJP, MUARA ENIM

Warta Indonesia | Palembang, (Pendam II/Sriwijaya) -Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han., meresmikan Lapangan Tembak Yonif 141/AYJP yang berada di Markas Batalyon Infanteri (Yonif) 141/AYJP, Jln. Lintas Barat Sumatera, Muara Enim, Sumatera Selatan, Minggu (15/01/2023).

_Lapangan tembak ini diresmikan bertepatan pada Peringatan HUT Ke-69 Batalyon Infanteri 141/AYJP._

Peresmian Lapangan Tembak Yonif 141/AYJP ini dilakukan Pangdam II/Swj bersama rombongan merupakan salah satu rangkaian kunjungan dalam rangka untuk melihat dan meninjau secara langsung satuan-satuan jajaran Kodam II/Swj.

Acara peresmian Lapangan Tembak Yonif 141/AYJP ini turut dihadiri oleh Irdam II/Swj, Kapok Sahli Pangdam II/Swj, Danrindam II/Swj, Asrendam II/Swj, para Asisten Kasdam II/Swj, Para Kabalakdam ll/Swj, Danbrigif 8/GC, Dandim 0404/ME, Wakapolres Muara Enim dan Unsur Forkopimda Muara Enim, Perbakin serta tamu undangan lainnya.

Pangdam II/Swj menyampaikan selamat kepada Danyonif 141/AYJP, yang sudah menyelesaikan renovasi pembangunan lapangan tembak ini.

Pangdam berharap dengan adanya lapangan tembak ini dapat meningkatkan kualitas prajurit dan prestasi prajurit dalam bidang menembak.

Pada kesempatan itu, Pangdam mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Danyon 141/AYJP dan seluruh pihak yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung atas dukungan dan partisipasinya dalam renovasi pembangunan lapangan tembak, sehingga pembangunannya dapat dilaksanakan sesuai dengan harapan.

Peresmian ditandai dengan Penandatanganan prasasti oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi.

Usai acara peresmian, Mayjen TNI Hilman Hadi bersama dengan sejumlah pejabat Kodam II/Swj dan beberapa tamu undangan meninjau sarana dan prasarana sekaligus mencoba langsung lapangan tembak milik Yonif 141/AYJP tersebut dan di tempat yang sama, Pangdam juga melaksanakan latihan Panahan dan Lempika.

[PeWarta: M.Efendi]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *