Musyawarah Cabang Ke. XI Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Palembang Resmi Dibuka Oleh Fauzi Amro

Intel86tv.com | Palembang – Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kota Palembang menggelar acara Musyawarah Cabang (Muscab) Ke.XI. Berlangsung di Aula Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN 3) Palembang, Jl. Srijaya Negara, Kecamatan Ilir Barat I, Minggu (19/03/23).

Acara di buka oleh Ketua Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (MPW PP) Sumatera Selatan (Sumsel) H. Fauzi Amro, M.Si, dihadiri juga dari perwakilan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang Fitriyanti Agustinda, ketua MPC PP Kota Palembang Nursyamsu M A H Iding, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palembang H.Anton Nurdin, SH, Sekretaris Jenderal (Sekjen) MPW PP Sumsel H. Nopianto, S.Sos. MM dan pejabat PP lainnya.

Fauzi Amro menyampaikan, ” sesuai aturan yang ada RPP di 18 Kecamatan dibawah kepemimpinan Nursyamsu M A H Iding sebagai Ketua MPC PP Kota Palembang sudah di laksanakan, maka dengan muscab ke.XI kali ini diharapkan dapat menjalankan konsolidasi, yaitu membangun infrastruktur PP sekota palembang mulai dari MPC, PAC, Ranting sampai ketingkat anak ranting “, ujarnya.

” Konsolidasi itu penting karena untuk membedakan suatu organisasi dengan Ormas dan OKP yang lainnya.
Dengan basis dan pengkaderan yang jelas tentunya nanti PP akan berbeda dengan Ormas yang lain “, kata Fauzi.

lanjutnya, ” Oleh karena itu pertama kita harus niat menjaga ideologi Pancasila sebagai pemersatu bangsa, sesuai dengan yang dikatakan ibu Wawako, yaitu Palembang adalah Kota Zero Konflik, dalam arti kata semua harus mendukung kehadiran PP diseluruh tingkatan, mulai dari MPC, PAC dan ranting yang ada di 17 Kabupaten kota “, pungkas Fauzi Amro.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *