Pemblokiran Ruas Jalan Lintas Bangko – Kerinci Oleh Warga Perentak di Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu Kab. Merangin

InteL86tv.Com – Pada hari ini Selasa, tgl.12 September 2023 pukul 11.30 WIB telah terjadi Pemblokiran Ruas Jalan Lintas Bangko – Kerinci oleh warga Perentak di Desa Tiga Alur Kecamatan Pangkalan Jambu Kabupaten Merangin dengan massa sekitar 100 orang. Aksi pemblokiran jalan tersebut buntut dari penangkapan pendulang emas tradisional sebanyak 4 orang oleh Polres Kerinci di lokasi Peti Desa Panetai (Perbatasan Kab. Merangin dengan Kab. Kerinci). Sehubungan dengan hal tersebut, dapat dilaporkan sbb :

Identitas pendulang emas tradisional yang diamankan oleh Polres Kerinci a.l sbb  : Iwan 25 th.alamat desa tiga alur kec.pangkalan jambu Kab. Merangin. Her 35 tahun Alamat : Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu Kab. Merangin. Fahrial 34 tahun  Alamat : Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu Kab. Merangin.

Erni 25 Tahun Alamat : Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu Kab Merangin.

.pada Pukul 15.50 WIB Kapolres Merangin didampingi oleh Kapolsek Sungai Manau dan Kasat Reskrim Polres Merangin mendatangi lokasi pemblokiran ruas jalan Bangko-Kerinci oleh masyarakat Perentak.

Selanjutnya Kapolres beserta Kapolsek Sungai Manau dan Kasat Reskrim Polres Merangin, Babinsa dan Perwakilan Masyarakat mengadakan pertemuan. Adapun hasil dari pertemuan tersebut adalah perwakilan masyarakat meminta agar 4 orang warga Desa Tiga Alur yang diamankan oleh Polres Kerinci segera dibebaskan dan diantar ke Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu, namun apabila 4 orang warga tersebut tidak dibebaskan maka pemblokiran Ruas Jalan Lintas Bangko – Kerinci tepatnya di Desa Tiga Alur Kec. Pangkalan Jambu tidak akan dibuka oleh warga.

Kemudian pada pukul 16.30 WIB, Kapolres Merangin di dampingi oleh Kapolsek Sungai Manau dan Kasat Reskrim Polres Merangin beserta rombongan menuju Polres Kerinci untuk melakukan mediasi.

Untuk saat ini warga masih menunggu hasil dari pertemuan antara Kapolres Merangin dan Kapolres Kerinci di Polres Kerinci, apabila nantinya warga yang diamankan oleh Polres Kerinci tidak dibebaskan maka aksi pemblokiran jalan akan tetap dilanjutkan sampai batas waktu yang belum ditentukan. Hingga saat ini pemblokiran ruas jalan Bangko-Kerinci di Desa Tiga Alur Pangkalan Jambu masih dilakukan oleh warga. Situasi saat ini dilokasi dalam keadaan aman dan kondusif.

Selain itu warga masyarakat tiga alur pangakalan jambu juga meyampaikan permohonan kepada bupati Merangin dan juga kepada bapak gubernur Jambi.

(Andi Lianto)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *