Pangdam II/Swj Ajak Gowes Bersama Guna Jaga Fisik Tetap Prima

Intel86tv.com | Palembang – Dalam rangka untuk menjaga kondisi fisik tetap prima dan terjaga, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika menggelar Gowes/bersepeda santai bersama dengan pejabat dan anggota Kodam II/Sriwijaya.

Hal itu disampaikan Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Drs. Paiman dalam rilisnya. Palembang. Sabtu (29/06/2024).

Kapendam mengungkapkan bahwa kegiatan olahraga bersepeda santai bersama ini diadakan di Jakabaring Sport Center (Lapangan Shooting Range).

“Sambil menikmati udara segar, kegiatan Gowes ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan, meningkatkan kekuatan otot, melatih keseimbangan dan koordinasi tubuh.” ucapnya

Selain itu, lanjut dikatakannya, dengan bersepeda santai dan jalan santai, dapat menjaga kesehatan jantung, paru-paru, serta sirkulasi darah.

“Bersepeda dan jalan Santai yang diselenggarakan oleh Kodam II/Swj, selain untuk menjaga kesehatan dan stamina juga untuk mempererat silaturahmi dan kebersamaan antar Prajurit jajaran Kodam II/Swj.” pungkasnya

Selain Pangdam, turut hadir Kasdam II/Swj, Irdam dan PJU Kodam, serta PJU Korem 044/Gapo dan Kodim 0418/Palembang. (M.Efendi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *