InteL86tv.com | Taluk Kuantan – 7/11/2024 Dalam rangka persiapan Pemilu 2024, Kelurahan Sungai Jering, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, mengadakan pelantikan 77 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Kamis, 7 November 2024.
Acara tersebut berlangsung di halaman Kantor Lurah Sungai Jering dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait, antara lain Lurah Sungai Jering, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pengawas Kelurahan/Desa (PKD), Panitia Pemungutan Suara (PPS), Sekretariat PPS, serta 77 calon KPPS, terdiri dari 31 laki-laki dan 46 perempuan.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan sambutan-sambutan dari Ketua PPS dan Lurah Sungai Jering
Dalam sambutannya, Lurah Sungai Jering, Eka Putra, menekankan pentingnya peran KPPS dalam menyukseskan Pemilu 2024. Ia berharap agar para anggota KPPS yang dilantik dapat bekerja dengan penuh integritas, profesionalitas, dan netralitas.Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dan janji oleh seluruh
anggota KPPS yang dilantikDengan dilantiknya 77 anggota KPPS ini, diharapkan penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kelurahan Sungai Jering dapat berjalan lancar, aman, dan sukses. Eka Putra
menutupSambutannya dengan harapan agar para KPPS dapat menjalankan tugas mereka dengan integritas, profesionalitas, dan netralitas, demi keberhasilan Pemilu 2024 di Kelurahan Sungai Jering. (Riski Ar)