Kapolsek SU II Kota Palembang Ikuti Upacara Bendera Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-77 di Atas Jembatan Musi 4

[InteL86.TV]. Palembang – Bertempat di atas jembatan Musi 4 Kota Palembang Polsek Seberang Ulu II (SU II) Kota Palembang melaksanakan Upacara peringatan detik-detik Proklamasi HUT Ke-77 RI dan di lanjutkan pembagian telok abang sebanyak 350 buah, dengan mengambil tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.” Rabu (17/08/2022).

Tampak hadir dalam penghormatan detik detik proklamasi di atas jembatan musi 4 Kota Palembang tersebut Kompol Handryanto, SH Kapolsek SU II Palembang, Personil Polsek SU II Palembang serta masyarakat yang melintas di atas jembatan musi 4.

Kompol Handryanto, SH Kapolsek SU II Palembang mengatakan pada hari ini saya ucapkan Selamat HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.

“Pelaksanaan upacara bendera detik-detik Proklamasi kemerdekaan ini adalah untuk mereview atau mengingat kembali ingatan kita agar selalu terkenang disanubari daripada jasa para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan dari penjajahan,”ujar Kompol Handryanto.

Kita harus tunjukkan bahwa dari kegiatan Upacara bendera peringatan HUT ke 77 RI ini sebagai momentum kecintaan kita sebagai warga negara yang baik dan jangan sampai terpecah belah.

“Selain upacara detik detik proklamasi RI Ke-77, di lanjutkan pembagian telok abang sebanyak 350 buah oleh personel polsek SU II Palembang,”pungkasnya. (Santo)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *