Syukur Alhamdulillah, Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, berhasil membawa harum nama Polres Mura

Intel86tv.com | MUSI RAWAS LK-Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, dibawah asuhan, Dewan Pembina, Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH dan Wakapolres, Kompol Willian Harbensyah serta Kabag SDM, Kompol Harison Manik, berhasil membawa harum nama Polres Mura, di Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional Kapolri Cup 2023.

Hal tersebut dibenarkan oleh, Ketua Pengurus Cabang HIMSSI GP Polres Mura, Briptu Anggi Putra Utama saat dikonfirmasi sekitar pukul 19.00 WIB, Selasa (7/3/2023).

“Syukur, alhamdulillah bahwa Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, berhasil membawa harum nama Polres Mura, dengan meraih tiga medali emas diajang Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional Kapolri Cup 2023,” kata Briptu Anggi sapaanya.

Briptu Anggi menjelaskan, sebenarnya Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, ini baru berdiri 6 bulan dan mengirimkan perwakilan atlet 5 orang di Kejuaraan Nasional Pencak Silat Piala Kapolri Cup 2023 di Cibubur.

Adapun kategori tingkatan pencak silat terdiri dari tingkatan SD, SMP, SMA, Dewasa/Mahasiswa dan TNI/Polri. Dan kejuaraan ini diikuti seluruh peserta se Indonesia dengan jumlah peserta lebih kurang 3800 peserta.

Untuk diketahui Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, mengirimkan 5 peserta, meliputi dari SMP Muara Beliti 3 atlet, SMK Muara Beliti 1 atlet dari SMA 4 Lubuklinggau 1 atlet, namun berhasil membawa pulang 3 medali emas di tingkat SMP.

“Diketahui, Juara 1 Tanding Putri Kelas D Tingkat SMP diraih Salsabila, Juara 1 Tanding Putra Kelas C Tingkat SMP diraih Andri Yansyah dan Juara 1 Tanding Putra Kelas B Tingkat SMP diraih Rangga Ramadhona,” jelasnya.

Briptu Anggit menambahkan, namun prestasi ini semua diraih tentunya berkat dukungan serta motivasi dari Bapak Kapolres dan Wakapolres beserta Kabag SDM Polres Mura, sebagai Dewan Pembina Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura.

“Saya sebagai pelatih sekaligus mewakili para atlet Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kapolres, Wakapolres dan Kabag SDM serta seluruh personil Polres Mura atas kesempatan, motivasi dan dukungannya yang diberikan,” ucapnya.

Ditempat terpisah, Dewan Pembina sekaligus Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo sangat mendukung sekaligus serta mengapresiasi atas keberhasilan Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, yang telah berpartisipasi serta berhasil meraih tiga medali emas di Kejuaraan Nasional Pencak Silat Piala Kapolri 2023 di Cibubur.

“Sebagai Dewan Pembin sekaligus Pimpinan Polres Mura, saya merasa bangga dengan prestasi yang diraih, semoga kedepannya prestasi ini tetap terjaga dan bisa kembali meraih prestasi diajang kejuaraan pencak silat lainnya,” tutup suami Ny Anggitta Danu ini.(M.Efendi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *