Intel86tv.com | Palembang, (Pendam II/Sriwijaya). – Seluruh personel yang terlibat dalam Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-117 Kodim 0429/Lamtim yang diselenggarakan di Desa Sumber Marga Kec. Way Jepara, Kab. Lamtim harus tinggal di rumah-rumah warga._
Hal ini bertujuan agar terjalin hubungan yang erat antara anggota satgas TMMD dengan warga masyarakat tempat mereka tinggal sekaligus sebagai bentuk Kemanunggalan TNI-Rakyat.
_Selaku Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD Ke-117 Kodim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, S.H., menekankan kepada seluruh Personil yang terlibat Satgas serta menginap di rumah masyarakat agar menjaga citra baik TNI AD._
_*”Jika hadirnya kalian di rumah-rumah tempat tinggal tidak memberatkan justru masyarakat senang berarti Sumpah Prajurit, Sapta Marga dan 8 Wajib TNI sudah kalian implementasikan dalam kehidupan sehari-hari”, ujar Dansatgas, Kamis (13/7/2023).*_
Apapun kondisinya dan dimanapun berada Prajurit TNI harus mampu melindungi, mengayomi, melayani serta menjadi contoh bagi masyarakat.
Dansatgas juga berpesan kepada seluruh anggota Satgas, untuk tidak berbuat hal-hal yang sekiranya menyakiti hati rakyat karena bertentangan dengan tujuan dari TMMD itu sendiri.
“Saya minta kerjasamanya selama satu bulan kedepan, kita tunjukkan dalam kegiatan dengan diniatkan hati yang baik, pikiran cerdas sehingga tergambar dari sikap dan tindakan yang baik juga. Harapannya sampai dengan akhir kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan tujuan sasaran tujuan tercapai serta selesai kegiatan TMMD ini kita menambah saudara dengan masyarakat sekitar”, pungkasnya. (M.Efendi)
*——– o0o ——–*