Ciptakan Situasi Yang Kondusif, Satgas 141/AYJP Laksanakan Patroli Keamanan dan Berbagi

Intel86tv.com | Satuan Tugas Pengaman Wilayah Batalyon Infanteri 141/AYJP Pos Fayit bekerja sama dengan Koramil Distrik Fayit melaksanakan patroli dan pembagian sembako kepada masyarakat Kampung Waras, Distrik Fayit, Rabu (09/04/2025).

Kegiatan dimulai dengan patroli rutin yang dilakukan oleh anggota TNI dari Batalyon Infanteri 141/AYJP Pos Fayit dan Koramil Distrik Fayit. Patroli ini bertujuan untuk memastikan wilayah sekitar tetap dalam keadaan aman, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Kegiatan ini juga menjadi sarana bagi TNI untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat dan mendengarkan aspirasi serta kebutuhan mereka.

Kegiatan Patroli dilanjutkan dengan pembagian sembako yang berupa paket pangan pokok yang diserahkan kepada warga Kampung Waras. Pembagian sembako ini menyasar keluarga-keluarga yang membutuhkan, diharapkan dapat meringankan beban hidup mereka, khususnya di masa sulit ini.

Sebanyak 150 paket sembako disalurkan untuk membantunya pemenuhan kebutuhan sehari-hari warga.

Komandan Pos Fayit, Letda Inf Beni Indra Putra mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen TNI untuk menjaga kedamaian serta memberikan perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat. Mereka berharap bahwa kehadiran TNI dapat membawa dampak positif yang dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di Distrik Fayit.

“Patroli dan pembagian sembako ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI kepada masyarakat. Selain menjalankan tugas menjaga keamanan, kami juga berusaha membantu meringankan beban hidup warga yang membutuhkan,” kata Letda Beni.

Warga Kampung Waras menyambut baik kegiatan ini dan Bapak Kepala Kampung Waras Adoardus Basar menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas perhatian serta bantuan yang diberikan oleh TNI. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk menjaga kestabilan keamanan dan kesejahteraan masyarakat.

Dengan dilaksanakannya patroli serta pembagian sembako ini, diharapkan tercipta situasi yang lebih aman dan damai, serta tercipta kerjasama yang lebih erat antara TNI dan masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada di wilayah Distrik Fayit. (M.Efendi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *